Kamis, 02 April 2015

Alasan Pemilihan Judul



A.    Alasan Pemilihan Judul
Setelah memperhatikan latar belakang yang penulis uraikan, ada beberapa alasan yang menjadi dasar bagi penulis memilih judul “ PERAN MANAJEMEN PENDIDIKAN DALAM PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR SISWA DI SDN SIDOMULYO 03 KECAMATAN LIMPUNG KABUPATEN BATANG TAHUN AJARAN 2009/2010” Alasan-alasan tersebut adalah sebagai berikut :
1.      manajemen pendidikan merupakan proses pengembangan kegiatan kerjasama sekelompok orang untuk mencapai tujuan pendidikan yang berupa prestasi yang efektif
2.      sekolah yang mempunyai manajemen pendidikan yang terencana diyakini mampu mengeluarkan out put yang berkualitas
3.      banyaknya sekolah yang belum menerapkan manajemen pendidikan dengan baik sehingga out put yang dihasilkan kurang mempunyai prestasi yang membanggakan

B.     Telaah Pustaka
Dalam mempersiapkan penelitian ini terlebih dahulu penulis mempelajari beberapa buku dan skripsi  yang terkait dengan penelitian ini. Hal ini dilakukan sebagai dasar acuan dan pembuktian atas teori yang mereka kemukakan. Beberapa penelitian terdahulu yang relevan dengan skripsi ini adalah :
Skripsi Ahmad Shofi Muzakki dengan NIM 056010581, lulus tahun 2008,jurusan Pendidikan Agama Islam, Universitas Wahid Hasyim Semarang dengan judul Manajemen Pengembangan Kurikulum Studi Kasus Pengembangan Kurikulum Muatan Lokal Pendidikan Agama Islam Di SD Islamic Centre Semarang Tahun Pelajaran 2007/2008[1]. Dalam skripsi ini dipaparkan teori tentang Manajemen Pengembangan Kurikulum, teori tersebut dijadikan sebagai landasan teori dalam penelitian yang dilakukan. Hasil dari penelitian Ahmad Shofi Muzakki adalah pengembangan kurikulum pendidikan agama islam melalui celah muatan local merupakan salah satu upaya peningkatan mutu pendidikan islam. Dalam skripsi tersebut  disimpulkan bahwa dengan manajemen pengembangan kurikulum dapat meningkatkan prestasi dan mutu belajar peserta didik.
Skripsi Ida kusumantidiah, dalam skripsinya yang berjudul studi tentang manajemen pembelajaran PAI di SMA Takhassus Al-Qur’an Kalibeber Mojotengah Wonosobo,di paparkan tentang pembinaan agama islam dapat berjalan dengan lancar dengan didukung adanya pengembangan pembelajaran yang mencakup perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengevaluasian yang telah dijalankan oleh guru PAI dengan baik. Dari hasil penelitiannya diperoleh kesimpulan bahwa dengan manajemen pembelajaran yang diterapkan di SMA Takhassus Al qur’an kalibeber Mojotengah dapat meningkatkan prestasi belajar peserta didik pada bidang studi Pendidikan Agama Islam[2]
Skripsi Slamet dengan NIM 20000120204, lulus tahun 2004, jurusan Bimbingan dan konseling, Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan ( STKIP ) Catur Sakti Yogyakarta, dengan judul Hubungan Antara Motivasi Belajar dan Cara Belajar dengan Prestasi Belajar Siswa Kelas II SMPN I Reban Kab Batang Semester I Tahun Ajaran 2003 / 2004[3]. Dalam skripsi ini dipaparkan tentang teori motivasi belajar dan cara belajar. Teori-teori tersebut dijadikan sebagai landasan teori dalam penelitian yang dilaksanakan. Dari hasil penelitian tersebut dapat ditarik kesimpulan ada hubungan yang positif antara motivasi dan cara belajar dengan prestasi belajar siswa.
Dari berbagai sumber di atas, peneliti mendapat gambaran bahwa manajemen pendidikan mempunyai peran yang sangat penting dalam peningkatan prestasi belajar siswa

C.    Fokus Penelitian
 Fokus penelitian ini mengkaji tentang peran manajemen pendidikan dalam peningkatan prestasi belajar siswa di SDN Sidomulyo 03 kecamatan Limpung Kabupaten Batang Tahun ajaran 2009/2010. dari focus penelitian tersebut muncul tiga pertanyaan penelitian
1.      Bagaimana peran manajemen pendidikan di SDN Sidomulyo 03 kecamatan Limpung Kabupaten Batang Tahun ajaran 2009/2010
2.      Bagaimana kualitas peningkatan prestasi belajar siswa di SDN Sidomulyo 03 kecamatan Limpung Kabupaten Batang Tahun ajaran 2009/2010
3.      Bagaimana Kualitas peranan manajemen pendidikan dalam peningkatan prestasi belajar siswa di SDN Sidomulyo 03 kecamatan Limpung Kabupaten Batang Tahun ajaran 2009/2010


[1] Skripsi Ahmad Shofi Muzakki, Manajemen Pembelajaran Studi Kasus Pengembangan Kurikulum Muatan Lokal Pendidikan Agama Islam Di SD Islamic Centre Semarang Tahun Pelajaran 2007/2008,Semarang: Universitas Wahid Hasyim,2008
[2]Skripsi Ida Kusumantidiah,Studi Tentang Pembelajaran PAI di SMA Takhassus Al’Qur’an Kalibeber Mojotengah Wonosobo. Semarang : Universitas Wahid Hasyim 2007
[3] Skripsi Slamet, HUbungan Antara Motivasi Belajar dan Cara Belajar dengan Prestasi belajar Siswa Kelas II SMPN I Reban Kab Batang Semester I  Tahun Ajaran 2004/20004, Yogyakarta : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan ( STKIP ),2004

3 komentar:

  1. ada yg lebih jelas nggakk maksihh

    BalasHapus
  2. 1xbet korean 2021 - Legalbet - Onlinebet Kenya
    1xbet korean 2021. Online betting & casino. Top betting 1xbet sites with bonuses & septcasino offers & much more. Register here kadangpintar and play now.

    BalasHapus
  3. Online Casino Website - LuckyClub
    Online Casino Website. If you want to gamble on online casino games, online casinos are a must. There luckyclub is no reason why there are no such thing as a casino website.

    BalasHapus